Sabtu, 09 Mei 2015

Cara menurunkan berat badan sekaligus memiliki gaya hidup sehat


Malu dengan berat badan Anda? Anda ingin merasa bahagia, aman dan sehat sekaligus menurunkan berat badan anda? Disini kami akan memperlihatkan beberapa cara mudah di mana Anda dapat menurunkan berat badan sekaligus membangun gaya hidup yang sehat. Berikut beberapa cara yang bisa anda gunakan untuk menurunkan berat badan sekaligus memiliki gaya hidup yang sehat

1. Makanlah sampai perut Anda terisi sekitar 80%. 
Jika Anda makan lebih banyak dari 80%, perut Anda akan memperluas permukaannya sampai 100% selesai makan. Akan ada banyak tekanan pada dinding perut Anda, sehingga akan meningkatkan ukuran dan peregangan pada perut Anda sehingga anda pun akan terdorong untuk makan lebih banyak. Makan sampai perut Anda terisi 80% penuh akan membantu perut Anda untuk mengurangi secara bertahap porsi makan anda. 

2. Minumlah air lemon. 
Lemon mempercepat metabolisme dan membersihkan semua racun dalam tubuh anda. Setiap pagi setelah bangun tidur, ambillah sebuah botol berkapasitas 750 ml atau 1 liter air dan tuangkan air di dalamnya. Peras lemon ke dalam botol sampai penuh, lalu aduk dan minum. Ini akan membantu tubuh Anda terhidrasi sebelum Anda berolahraga di pagi hari, meningkatkan metabolisme Anda dan membantu Anda membakar kalori dengan lebih mudah. 

3. Gantikan snack yang biasa anda konsumsi dengan makanan yang lebih sehat.
Snack memang merupakan makanan yang lezat, namun snack mengandung banyak zat yang bisa membuat anda semakin gemuk sekaligus berbahaya bagi tubuh anda. Makanlah makanan yang baik untuk tubuh Anda. Makanan seperti almond, apel, alpukat, dan selai kacang dapat meningkatkan metabolisme Anda. Kentang, terung, pepaya dan jagung adalah makanan tanpa kalori yang baik untuk dikonsumsi oleh orang yang sedang diet. Selai kacang, telur rebus, pisang dan keju adalah makanan super sehat dan dapat mengenyangkan anda dengan cepat. 

4. Cobalah untuk mengontrol porsi makan anda. 
Tepat sebelum makan, pikirkanlah segala sesuatu yang akan anda makan, serta pastikan semuanya sehat dan memiliki nutrisi dalam proporsi yang tepat. Setelah anda selesai makan, jangan berusaha untuk makan lagi (makan untuk 2 kali di jam makan yang sama).

5 Makan perlahan-lahan.  
Nikmati rasa, tekstur, dan serta tiap bagian dari makanan anda. Perut Anda membutuhkan waktu sekitar 20 menit untuk menyadari bahwa ia telah terisi penuh. 

6. Minumlah banyak air 
Meminum banyak air akan menyebabkan metabolisme Anda akan meningkat. 

7. Makan semua makanan yang ingin anda makan, namun hanya di akhir pekan.
Anda boleh memakan makanan kesukaan anda seperti makanan cepat saji serta snack. Namun, ingatlah untuk hanya mengkonsumsinya selama akhir pekan. Jika anda memakannya terlalu sering, diet yang anda lakukan hanya akan berakhir sia-sia. 

8. Olahraga setiap hari. 
Usahakan untuk menyediakan waktu minimal 15-30 menit bagi anda untuk berolahraga

9 Tidur nyenyak. 
Usahakan anda dapat tidur dengan nyenyak setiap malamnya. Hal ini penting untuk mengurangi stress anda sehingga anda tidak makan terlalu banyak akibat stress.

10 Ambillah inspirasi dari selebriti yang sehat serta memiliki tubuh yang bagus. 
Ini baik untuk meningkatkan motivasi diet anda.

Punya Masalah Keuangan? Inilah cara mengatasinya



Uang. Ya, hal yang satu ini memang acapkali menjadi polemik tersendiri bagi kebanyakan orang. Menjadi alat tukar resmi yang beredar di masyarakat, keberadaan uang di dalam kehidupan kita tentu saja menjadi hal yang sangat vital. Peran uang yang vital dalam kehidupan inilah yang membuat setiap orang yang memiliki masalah terhadapnya kerap menjadi pusing tujuh keliling. Namun jangan khawatir, karena berikut ini kami sediakan beberapa tips yang dapat membantu anda mengatasi masalah keuangan anda.


Hal pertama yang perlu anda lakukan adalah mengidentifikasi masalah. Berikut ini langkah-langkahnya

1. Amatilah pola anda dalam menggunakan uang dan tanyakanlah kepada diri anda sendiri: Sudahkah saya menggunakan uang saya dengan bijak? Jika jawabannya belum, maka inilah saatnya bagi anda untuk memperbaikinya

2. Mengidentifikasi penyebab masalah keuangan Anda. 
Ini merupakan langkah penting. Apa yang menyebabkan masalah dalam keuangan Anda? Buatlah daftar masalah yang Anda temukan. Setelah Anda mengidentifikasi masalah Anda, hal yang harus Anda lakukan adalah memikirkan solusinya. 

3. Prioritaskan masalah yang Anda miliki di daftar Anda. Berikan jawaban atas pertanyaan-pertanyaan dan bekerja pada mereka satu per satu. Jika pertanyaannya adalah “apakah gaji saya kurang?”, maka jawabannya adalah “saya harus mencari pekerjaan tambahan penghasilan”. Jika pertanyaannya adalah “apakah saya terlalu boros?” maka yang perlu anda lakukan adalah mengurangi pengeluaran anda. Dan jika anda tidak menemukan masalah apapun, mungkin jawabannya adalah anda kurang bersedekah.

Langkah kedua? Kerjakan solusinya. Berikut ini kami sajikan beberapa saran yang dapat menunjang solusi anda

1. Perhatikan semua pengeluaran serta pemasukan anda. Buatlah sebuah file excel tentang laporan keuangan anda sendiri jika perlu.

2. Urutkan skala prioritas yang harus anda penuhi. Usahakan untuk tidak membelanjakan uang anda jika skala prioritas anda belum terpenuhi.

3. Selalu ingat bahwa uang yang anda miliki bukan hanya untuk anda. Pikirkan juga tentang kebutuhan keluarga, termasuk istri/suami, anak-anak, serta kerabat lain.

4. Bayarlah tagihan pokok tepat waktu. Jangan lupa selalu sisihkan uang sebagai cadangan.

5. Perbanyaklah bersedekah :) 

Cara jitu menghentikan kecanduan belanja



Belanja merupakan hal yang mengasyikkan, apalagi jika kita berbelanja barang-barang yang kita sukai. Jika boleh memilih, hampir setiap orang tentu ingin bisa membelanjakan seluruh uangnya demi mendapatkan barang-barang yang mereka inginkan. Namun di sisi lain, kegiatan belanja yang menyenangkan ini dapat menimbulkan kecanduan bagi banyak orang. Hal ini tentu tidak baik, karena tentunya kita juga harus memikirkan kebutuhan lain yang bahkan bisa lebih penting dari barang yang ingin kita beli. Dan untuk menghentikan kecanduan belanja, berikut ini kami sediakan beberapa tips untuk anda:

1. Berbelanjalah dengan menggunakan kartu debit. 
Salah satu cara yang paling efektif untuk menyiasati kecanduan belanja adalah dengan membeli barang-barang menggunakan bentuk pembayaran yang langsung memotong uang dari rekening anda. Usahakan untuk tidak menggunakan kartu kredit kecuali untuk keadaan darurat. Hal ini baik untuk anda, karena anda akan tahu sisa uang anda sehingga anda dapat lebih mengatur pengeluaran.

2. Isilah waktu luang anda
Kebanyakan kasus kecanduan dimulai ketika seseorang sedang mencoba untuk mengisi kekosongan dalam hidup mereka. Dan maka dari itu, cobalah untuk mengisi waktu luang anda demi menekan kecanduan belanja anda.

3. Jangan terlalu sering membuka toko online
Mengapa? Karena seperti yang kita ketahui, toko online selalu memiliki barang-barang menarik yang mereka tampilkan dalam display mereka disertai dengan harga yang menarik. Hal ini tentu akan berdampak buruk bagi anda yang ingin menghentikan kecanduan belanja anda.

4. Ganti berbelanja dengan olahraga. 
Banyak shopaholic yang pulih dari kebiasaan buruk mereka ini dengan berolahraga. Selain baik untuk menghentikan kecanduan belanja anda, berolahraga juga dapat menyehatkan anda.

5. Dan saran yang terakhir, buanglah jauh-jauh kartu kredit anda. :D

Jadi, siapkah anda untuk berhenti boros?

Tekan like & share jika anda menyukai tulisan kami :)

Jumat, 08 Mei 2015

Tips dan Cara menjaga ginjal anda tetap sehat


Kesehatan ginjal merupakan hal yang sangat penting, tidak peduli berapapun umur anda. Bahkan, hal ini akan menjadi jauh lebih penting lagi ketika Anda sudah semakin bertambah tua. Ginjal merupakan organ yang penting bagi tubuh Anda sehingga anda harus menjaganya supaya tetap sehat. Berikut ini kami sajikan beberapa cara yang bisa digunakan untuk menjaga kesehatan ginjal.

1 Menghentikan kebiasaan yang tidak sehat. 
Hal yang dimaksudkan disini adalah hal-hal seperti merokok, minum minuman selain air putih, dan mengkonsumsi banyak jenis obat-obatan. 

2 Aturlah pola makan yang sehat. 
Makan sehat merupakan hal yang penting, tidak hanya untuk ginjal Anda, tapi untuk jantung, paru-paru, otak dan organ tubuh lainnya . Berikut ini beberapa jenis makanan yang bisa anda jadikan pilihan: 
Buah - jeruk, pisang, apel 
Sayuran - wortel, selada, brokoli, kacang polong 
Ikan - ikan tuna, kakap 
Daging - tapi tidak banyak

3 Jagalah berat badan Anda.
Perhatikan berat Anda, dan jika Anda kelebihan berat badan, maka turunkanlah berat badan anda. Tubuh Anda, termasuk ginjal, akan tetap sehat jika anda tetap menjaga berat badan anda. 

4 Perhatikan asupan gula Anda.
Cari tahu bagaimana asupan gula yang tepat untuk kisaran usia anda dan cobalah untuk menjaga konsumsi gula tetap dalam kisaran tersebut. Anda diperbolehkan untuk memakan makanan manis, namun tetaplah atur porsinya. 

5 Olah Raga yang cukup. 
Olah raga dapat membantu untuk menjaga darah Anda terus mengalir dan membuat ginjal Anda tetap sehat. Buatlah rencana olah raga anda untuk setiap minggunya. Cukup lakukan olah raga ringan bila anda tidak sanggup melakukan olah raga berat. Yang terpenting adalah lakukan olah raga setiap hari.

Inilah Cara supaya anak anda berselancar dengan aman di Internet


Pada era modern seperti saat ini, internet bukanlah hal yang asing untuk kita temui. Bahkan beberapa tahun belakangan, penggunaan internet, utamanya di Indonesia mengalami pertumbuhan yang sangat pesat. Diproyeksikan oleh APJII, pengguna Internet di Indonesia mengalami pertumbuhan yang luar biasa, yakni dari angka 82 juta pada tahun 2013, kini penggunanya telah mencapai angka 139 juta, atau naik sebanyak 57 juta dalam kurun waktu 3 tahun! Dengan banyaknya dampak negatif yang sangat mungkin ditimbulkan oleh internet terutama pornografi, tentunya para orangtua harus memiliki langkah tepat supaya anak-anak tidak tercemar oleh dampak negatif internet. Dan berikut ini kami sajikan beberapa langkah yang dapat anda lakukan untuk menjaga anak anda tetap aman dari dampak negatif ketika menggunakan internet:

1. Lakukanlah pendekatan kepada anak-anak anda
Salah satu cara terbaik untuk menjaga anak anda dari dampak negatif internet adalah dengan berbicara dengan anak anda. Selalu luangkan sedikit waktu anda untuk mendampingi mereka ketika menggunakan internet. Berikan pengertian kepada mereka tentang hal-hal yang sebaiknya dijauhi ketika berselancar di dunia maya serta berikan alasan kuat mengapa mereka harus menjauhinya. Dan hal yang paling penting untuk dilakukan dari langkah ini adalah jangan membuat anak anda merasa dibatasi, karena semakin mereka merasa dibatasi, semakin muncul pula keinginan untuk memberontak di dalam benak mereka.

2. Buatlah kesepakatan dengan anak anda
Menciptakan kesepakatan dengan anak anda merupakan langkah yang berguna. Hal ini dapat mencakup waktu yang boleh dihabiskan untuk online, situs yang bisa dikunjungi, dan hal apa saja yang boleh dilakukan di Internet.

3. Berikan pengertian kepada anak anda
Lakukan supaya tidak memberikan informasi pribadi seperti alamat rumah dan nomor telepon kepada orang yang tidak mereka kenal.

4. Filter situs serta kata kunci yang dapat diakses dari komputer anda dan mereka
Langkah ini adalah salah satu yang paling efektif untuk mencegah anak-anak anda membuka konten negatif (setidaknya untuk tidak diakses dari rumah anda). Anda dapat menggunakan beberapa software gratis untuk melakukan hal ini. Dan jika anda tidak terlalu paham untuk menggunakannya, anda bisa mencari banyak tutorial penggunaan software tersebut di internet dan apabila anda masih bingung, anda dapat meminta pertolongan dari orang terdekat anda yang lebih paham tentang urusan IT.

Bunda, inilah tanda-tanda anak anda kecanduan Gadget


Teknologi memang harus diakui merupakan hal yang sangat menarik untuk saat ini. Perkembangannya begitu cepat dalam beberapa tahun belakangan, terutama dalam hal gadget. Pesatnya perkembangan gadget ini selain membawa banyak manfaat, juga membawa banyak hal-hal negatif. Sifat adiktif luar biasa yang ditimbulkan oleh gadget-gadget tersebut (dan saya yakin bahwa banyak diantara kita yang pernah mengalaminya) sudah barang tentu akan menimbulkan dampak negatif kepada anak-anak kita. Selain dapat mengganggu kesehatan mata karena terlalu banyak memandangi layarnya, akhir-akhir ini juga muncul banyak opini (dan juga bukti) bahwa terlalu banyak “berurusan” dengan gadget juga berpotensi menimbulkan sifat antisosial dan beberapa gangguan psikologis. Karena itulah, demi membantu anda mencegah dampak negatif ini dari anak-anak, berikut ini kami sampaikan beberapa tanda yang mungkin timbul jika si buah hati kecanduan gadget:

1. Marah atau mood nya berubah menjadi buruk ketika ia diganggu saat bermain gadget ataupun ketika ia tidak diperbolehkan bermain

2. Penggunaan internet mengganggu aktivitas sehari-hari, seperti membuatnya enggan pergi ke sekolah, makan, beribadah, dll.

3. Merasa stress ketika tidak memegang gadget

4. Memiliki Obsesi yang berlebihan dengan teknologi, serta terus menerus berbicara tentang gadgetnya

5. Sulit berkonsentrasi di sekolah dan ketika ia melakukan pekerjaan rumah

6. Kurangnya minat dalam kegiatan lainnya, terutama pada kegiatan yang dapat mempengaruhi kegiatan sosialnya

7. Tidak segan untuk berbohong supaya ia mendapat tambahan waktu bermain dengan gadgetnya

8. Mengalami gangguan tidur, dan bahkan rela begadang demi bermain

Jika buah hati anda mengalami tanda-tanda tersebut, maka dapat dimungkinkan bahwa ia memang telah mengalami kecanduan dengan gadgetnya. Maka dari itulah, sebagai orangtua tentunya kita harus memberikan kontrol, supaya anak-anak tidak mendapatkan dampak negatif dari gadget-gadget tersebut.

Rabu, 06 Mei 2015

[TIPS] 8 Cara Mudah untuk memulai gaya hidup sehat anda



Mayoritas penduduk tidak mengutamakan gaya hidup sehat. Dalam zaman modern yang seperti ini, perlu bagi seseorang untuk selalu menjaga kesehatan. Berikut adalah beberapa kebiasaan sehat yang bisa dipraktekkan dalam kehidupan kita setiap hari tanpa usaha ekstra, tidak peduli usia atau jenis kelamin. Berikut ini beberapa saran yang diberikan oleh para ahli untuk memulai dan menjaga gaya hidup sehat anda:

1. Sarapan adalah hal yang wajib:
Yang pertama dan terpenting adalah anda harus mengusahakan untuk sarapan setiap pagi. Sarapan sangat penting untuk menjaga kesehatan tubuh dan perut anda.

2. Baik yang cukup: 
tidur yang baik mutlak diperlukan untuk kesehatan tubuh dan pikiran. Tidur malam yang baik bukan hanya tidur untuk waktu yang lama (seperti 8 jam), tetapi juga tidur dengan pikiran yang tenang. Tidur yang nyenyak sangat penting untuk hidup sehat.

3. Minum banyak air: 
Air adalah obat terbaik untuk sebagian besar penyakit. Kita harus minum banyak air setiap hari, sekitar 8 gelas sehari. Air membantu kita menjaga tubuh kita supaya tetap fit.

4. Menjaga Hubungan baik dengan orang lain: 
Jagalah hubungan yang baik dengan orang lain. Hal ini menyebabkan pikiran dan hati menjadi dingin dan damai serta menyebabkan hidup kita semakin sehat. Bicaralah dengan anak-anak atau orangtua tua Anda untuk setidaknya satu jam setiap hari, dan hal tersebut akan mengurangi sebagian besar beban Anda . Hubungan yang sehat mengarah ke kehidupan yang sehat.

5. Berjalan-jalan,
berjalan-jalan setiap hari merupakan kebiasaan yang sangat baik terlepas dari kelompok usia manapun anda ataupun jenis kelamin anda. Berjalan membantu Anda menjaga pikiran Anda tetap tenang dan membantu membakar kolesterol serta menjaga kesehatan tubuh.

6. Melakukan yoga dan meditasi: 
Yoga terbukti menjadi cara terbaik untuk mencapai hidup sehat serta kesehatan mental dan tubuh. Luangkan waktu anda setidaknya setengah jam untuk yoga dan meditasi setiap hari untuk menjaga kesehatan anda supaya tetap baik.

7. Kesehatan Gigi: 
Jagalah kebersihan gigi Anda. Sikatlah gigi anda di pagi hari dan di malam hari sebelum tidur. Hal ini sangat penting untuk menjaga kesehatan anda..

8. Mengganti makanan ringan dengan buah-buahan dan sayuran: 
Daripada mengunyah makanan ringan, akan menjadi jauh lebih baik dan lebih sehat jika kita mengkonsumsi buah-buahan dan sayuran yang akan membantu tubuh kita tetap sehat serta membantu meningkatkan daya ingat kita.